Thursday, April 24, 2008

APAKAH GAY ITU?

Pernahkah kamu berpikir, apakah gay itu sebenarnya? Ya, tentu saja sudah banyak teori ilmu pengetahuan menerjemahkan apa dan bagaimana gay itu. Tapi kalau kita jujur bertanya kepada diri sendiri tentang apa sebenarnya gay itu, kira-kira jawaban apa yang akan kau dapatkan? Atau, siapkah ketika kamu ditanya oleh orang di luar dunia gay, "Apakah gay itu?" Sudah siapkah kau dengan jawabannya?

Ada yang bilang gay itu penyakit. Benarkah? Kalah gay itu sebuah penyakit, mengapa kaum gay tidak berusaha sembuh atau paling tidak berusaha agar sembuh? Alih-alih mengambil terapi pengobatan, kaum gay sepertinya terlalu asyik "bereksplorasi" tentang dunia baru yang sedikit demi sedikit mulai dia nikmati. Kalau sudah begini, masihkah ada kata "ingin sembuh" dari dunia gay? Tidak ada! Karena memang gay bukanlah sebuah penyakit.

Kata orang, gay itu menular. Benarkah? Ketika seorang laki-laki kecanduan berkencan dengan seorang laki-laki karena pernah satu kali dikencani laki-laki, apakah itu menjadi sebuah excuse bahwa itu adalah sebuah proses tular-menularkan dan karenanya ia membenci dan menjauhi laki-laki tersebut. Bagaimana kalau kita ganti istilahnya menjadi proses penyadaran, sehingga kalimatnya diganti menjadi: "Ketika seorang laki-laki secara tidak sengaja kencan dengan laki-laki, dia sadar bahwa selama ini kencan dengan laki-lakilah yang ia cari dalam hidup. Karenanya, ia pun berterima kasih kepada laki-laki yang telah mengajarinya arti kencan dengan laki-laki." Sepertinya ucapan terimakasih lebih terdengar masuk akal dari pada kebencian dan cacimakian.

Katanya, perbuatan gay itu dosa. Benarkah? Bagaimana kalau dosa ternyata hanyalah sebuah perasaan bersalah. Well, lambat laun rasa bersalah itu akan hilang seiring kenikmatan yang kau dapatkan dalam dunia gay. Bukan bermaksud menihilkan arti sebuah dosa. Perbuatan gay merupakan sebuah dosa itu adalah sebuah perkara dan bahwa banyak sekali para gay yang menikmati hal tersebut adalah perkara lain yang sepertinya sanggup mereduksi perkara sebelumnya. Jadi, tidak ada yang perlu dipertanyakan dalam hal ini. Kalaupun ada yang perlu dipertanyakan adalah mengapa kau ulangi dan mengapa kau nikmati. Never ending answer, isn't it?

Gay adalah sebuah tindakan kriminal? No, no, no, no! Tidak ada orang yang dirugikan dalam hal ini. Aktivitas dunia gay adalah aktivitas suka sama suka. Tidak ada yang memaksa, pun tidak ada yang terpaksa. Kalau suka silahkan lanjutkan, tidak suka silahkan ditinggalkan. Terlalu kejam rasanya kalau sebuah pengadilan dipersiapkan untuk menghakimi seorang yang memilih menjadi gay. Terlalu naif rasanya kalau sebuah penjara dipersiapkan untuk menghukum yang secara jujur mengakui dirinya gay.

Jadi, kalau bukan sebuah penyakit menular, dosa ataupun tindakan kriminal, lantas apakah gay itu sebenarnya? Bagaimana kalau kita menyebutnya lifestyle. Tentu hal ini jauh dari segala stigma negatif dan juga penghakiman atas beberapa konsekwensi yang tidak ada sangkut pautnya dengan seorang menjadi gay. Setuju?

Wednesday, April 16, 2008

WHAT IF THEY KNOW

Salah satu hal yang paling ditakutkan dalam kehidupan undercover adalah tersingkapnya rahasia yang selama ini dengan sekuat tenaga disembunyikan dengan rapih. Takut mereka akan terkejut, menjauh, menghakimi, dan akhirnya meninggalkan kita. Tidak pada teman terdekat, tidak pada keluarga. Mulut pun terkunci rapat walaupun hanya untuk berbicara nyerempet hal tersebut. Sebagian dari kita pun kemudian berpura-pura menjadi orang lain demi terjaganya sang maha rahasia: gay!

Pertanyaanya, seberapa teguh kita memegang rahasia? Berapa lamakah rahasia tersebut akan tetap aman? Dan benarkah ketakutan kita terbukti manakalah orang lain tahu mengenai identitas kita sebenarnya?

Pernah mendengar teori hyperbolic? Ya, terkadang kita terkungkung oleh yang kita pikirkan dan melebih-lebihkannya. Kita lupa menyisakan sedikit ruang dalam pikiran kita yang memberikan peluang bahwa mungkin saja yang kita pikirkan itu salah. Kalau sudah begini, kita pun akhirnya hanya hidup dalam alam pikiran kita.

Kita takut ketika sering membawa teman laki-laki ke kosan maka ibu, bapak, serta teman kos akan mencurigaikita sebenarnya. Kita takut ketika jalan di mall bersana teman yang rada-rada ngondek, orang-orang satu mall akan memperhatikan dan mengetahui siapa kita sebenarnya. Kita takut ketika jalan di suatu tempat bersama teman-teman gay, ada sanak saudara yang melihat dan melaporkan pergaulan kita di luar rumah kepada orang tua kita. Kita takut, takut, dan takut.

Padahal, kalau kita mau sedikit membuka wawasan, di luar sana orang-orang bisa menerima walaupun tidak membenarkan seorang laki-laki menjadi gay. Aneh memang, tapi meraka tidak akan menghakimi seorang laki-laki karena dia gay. Toh, mereka sendiri memiliki permasalahan masing-masing dan tidak mau orang luar menghakimi mereka. Let say, mereka tahu kita gay. So?

Memang, reaksi keluarga akan lebih sedikit ekstren ketika mengetahui salah satu anggotanya gay. Namun demikian, tidak ada yang dapat mereka perbuat untuk menghentikan hal itu. Bukankah ketika seorang anak dilarang mendekati arah tertentu, maka semakin menariklah arah yang dilarang tersebut. Cara bijak menangani hal ini adalah dengan memberikan kepercayaan, bukan penghakiman.

Being a gay is not a crime. Karenanya, seorang gay tidak harus diperlakukan sebagaimana pesakitan ketika identitasnya terungkat. Gay adalah sebuah gaya hidup yang karenanya kita diberi kebebasan untuk memilih atau menolak gaya hidup tersebut.

Friday, April 11, 2008

YOU CAN START IT BUT YOU CAN'T STOP IT

Pernahkah Anda berada di posisi seperti ini?

Anda desperate. Setiap hubungan yang coba Anda bangun dengan seorang pria selalu diwarnai pertengkaran, perselingkuhan, ataupun ketidakcocokan. Akumulasi dari itu semua membuat Anda berpikir, "Apakah aku harus menjalin hubungan denga wanita agar semua ini tidak terjadi?"

Anda ketakutan. Anda divonis mengidap penyakit kelamin. Terbayang jelaslah sepak terjang seksual yang Anda claim sebagai save-sex yang telah Anda lakukan selama ini. Anda pun bertanya pada diri sendiri, "Apakah ini sebuah kutukan bagi seorang gay? Apakah ini pertanda aku harus mengakhiri semuanya?"

Anda tidak punya pilihan. Anda dijodohkan dengan seorang perempuan yang teramat baik. Tidak ingin mengecewakan keluarga apalagi melukai perasaan seorang wanita yang dengan tulus mencintai Anda, membuat Anda tidak punya pilihan selain berkata ya. Pada saat ikrar pernikahan, selain berjanji pada istri untuk menjadi seorang suami yang bertanggung jawab, Anda pun berjanji pada diri sendiri, "Mulai saat ini, aku akan berhenti dari dunia gay dan sepenuhnya menjadi suami yang baik tidak peduli betapa besar godaan untuk kembali ke dunia gay kelak satu hari."

Pertanyaannya kemudian adalah, "Do we really really can quit from become a queer?" Sebuah pertanyaan yang memerlukan jawaban yang tidak sesimpel pertanyaannya. Kalau kita bisa menemukan yang berhenti merokok, berhenti mengkonsumsi narkoba, ataupun berhenti dari kecanduan minuman beralkohol, apakah kemudian kita bisa menemukan orang yang berhenti menjadi gay?

Menjadi gay adalah sebuah pilihan preferensi seksual yang karenanya akan menentukan pengalaman seksual setiap pria gay. Ketika seorang pria mendapatkan pengalaman seksual untuk pertama kali (dengan seorang pria, tentu saja) dan dia menikmati hal ini, maka itu akan menjadi barometer kenikmatan seks di masa yang akan datang. Bahkan ketika seks pertama tidak terlalu ia nikmati tapi ketika hal itu (seks dengan pria) dilakukan secara berulang dan tanpa sadar dia menikmatinya, well dalam otaknya akan terpatri bahwa itulah seks yang sebenarnya. Bahkan ketika seorang laki-laki beristri dan mencoba variasi baru dengan melakukan seks dengan pria dan dia menemukan excitement yang ia tidak dapatkan dari istrinya, dia akan menggandakan standar kepuasan seksnya selama ini.

Tentu, ini tidak bermaksud menafikkan mereka yang telah benar-benar berhasil menarik diri dari dunia gay. Kepada mereka, penulis hanya ingin mengajukan pertanyaan, "Kalau Anda tidak terperangkap pada posisi yang mengharuskan Anda berhenti, apakah Anda tetap akan berhenti menjadi gay?" Let say, Anda berhasil menekan keinginan menjadi gay selama sekian waktu. "Jujur, tidak adakah secuilpun keinginan untuk kembali menikmati keintiman bersama seorang pria?"

Menikah, memiliki anak, menderita penyakit kelamin tertentu bukanlah alasan yang tepat bagi Anda apabila ingin berhenti menjadi gay. Mengapa? Bagi seorang gay, kencan dengan seorang laki-laki tidak akan dihitung selingkuh. Perselingkuhan hanya bagi mereka (pria) yang tidur dengan wanita lain selain istrinya. Bagi seorang gay, kencan dengan laki-laki lain tidak akan mengurangi keteladanan bagi anak-anaknya. Toh hal itu (affair dengan pria lain) dilakukan secara sembunyi-sembunyi, jauh dari jangkauan pengetahuan anak-anaknya. Bagi seorang gay, penyakit kelamin bisa disembuhkan. Bahkan ketika penyakit itu tidak disembuhkan dan karenannya dia divonis tidak akan lama lagi hidup di dunia ini, well siapa yang berani menjamin setiap laki-laki sehat akan dapat hidup seratus tahul lagi? Tidak ada! Kematian adalah sesuatu yang pasti akan terjadi pada siapapun, kapanpun.

Jadi, silahkan berhenti menjadi gay. Namun demikian tidak ada seorang pun atau apa pun yang dapat menjamin Anda bisa benar-benar berhenti dan melupakan sejarah kebersamaan dengan pria-pria yang pernah mewarnai track records kehidupan seksual Anda.

Saturday, April 05, 2008

GAY RADAR

Seorang teman straight pernah bertanya, "Ketika pertama bertemua pria di muka publik, apakah seorang gay bisa membedakan mana pria yang homo dan mana pria hetero?" Tentu saja jawabannya adalah, ya! Pria gay memiliki semacam radar untuk mendeteksi hal tersebut. Bahkan ketika sekelompok pria gay jalan di mall, mereka sibuk menunjuk mana pria gay dan mana pria straigt.

Pertanyaan selanjutnya adalah, "Dari mana pria gay itu memperoleh kemampuan deteksi tersebut?" Well, harus diakui bahwa tidak ada bayi laki-laki di dunia ini yang terlahir sebagai homo. Tidak seperti kemampuan menggunakan indra ke-enam yang diperolah begitu saja semenjak kecil, kemampuan deteksi (radar) gay diperoleh dari proses belajar yang tidak bisa dilakukan hanya dalam satu atau dua tahun.

"Bagaimana cara kerja radar tersebut?" Tentu saja dengan mengamati tingkah laku setiap pria yang kita jadikan objek observasi. Sebagian pria gay dengan cueknya memperlihatkan perilaku feminim (baca: ngondek) di depan umum. Mendeteksi pria-pria gay seperti ini tidak memerlukan kemampuan deteksi khusus atau sering kita sebut basic level detection. Ada pula sebagian pria gay yang kalau diteliti dengan saksama mereka memang ngondek, tapi karena di depan umum, mereka pun jaga image ataupun berpura-pura manly. Tanpa mereka sadari, semakin mereka ingin tampil manly, maka semakin terlihat rikuh dan ngondeklah mereka. Keberadaan mereka dapat dideteksi dengan menggunakan intermediate level detection. Selanjutnya dalah tipe gay yang memang berpenampilan manly. Mengetahui ke-gay-an pria jenis ini hanya dapat dilihat dari gerak matanya ketika memperhatian laki-laki yang berpapasan dengannya. Ya, bukankah mata tidak pernah berbohong? Deteksi gerak mata ini dikelompokkan dalam advance level detection dan hanya sebagian kecil pria gay saja yang menguasainya.

Last question, "Bagaimana validitasnya?" Diakui deteksi semacam ini sangat dipengaruhi oleh unsur subjektivitas yang tinggi. Ketika seorang gay menyukai seorang pria, dia berharap pria tersebut gay sehingga bisa diajaknya kencan. Formula yang sama sering digunakan untuk menyebarkan isu bahwa selebiritis (pria) A gay atau selebiritis (pria) B pernah kencan dengan teman gay-nya. Sekali lagi, ini adalah subjektivitas atau kita menyebutnya sebagai sebuah doa dan harapan. Sah-sah saja mengingat setiap orang bebas berdoa dan berharap bukan?"

"Lha, berarti?" Yupe! Dan kabar baiknya adalah seorang pria tidak harus menjadi gay untuk bisa menikmati kencan dengan pria gay. Dia boleh sudah menikah, dia boleh sudah memiliki anak, dan dia boleh menyangkal bahwa dirinya gay. Selama kencan tersebut dinikmati oleh kedua belah pihak, well sudah tidak lagi diperlukan label gay atau tidak bukan? Kita semua tahu jawabannya.

Thursday, April 03, 2008

GIRL: FRIEND OR FOE?

Gay is girl's best friend beside diamond. Ya, memiliki teman gay bagi seorang perempuan merupakan anugerah tersendiri. Bagaimana tidak, melalui teman gay-nya ini sang perempuan bisa bebas mengeluarkan unek-unek tentang laki-laki tanpa takut mendapatkan perlawanan defensif dari sang teman (gay) yang mengatasnamakan laki-laki. Gay bisa mengerti posisi perempuan karena diakui atau tidak ada jiwa perempuan dalam dirinya. Tanpa bermaksud mengurangi rasa hormat, penulis ingin coba mengatakan bahwa perspektif atau pola pandang seorang gay selalu berada di titik tengah antara perempuan dan laki-laki.

Hal sebaliknya terjadi pada pria-pria gay. Perempuan dalam mata mereka adalah partner sharing berbagai hal. Remember, there's woman inside him. Beberapa hal tidak mungkin seorang gay ceritakan pada teman laki-lakinya, apalagi yang straight. Sisi emosional yang menjadi ciri khas perempuan menjadi tempat yang nyaman bagi pria gay untuk berbagi luapan emosionalnya dalam menghadapi permasalahan. Dengan kata lain, gay merupakan jembatan penghubung antara wanita dengan dunia feminimnya dan pria dengan dunia maskulinnya. Bayangkan ketika dua dunia itu berpadu. What a complete package, isn't it?

Pertanyaannya kemudian adalah, benarkah pria gay dapat berteman denan wanita begitu mudahnya? Bagaimana jika perempuan hadir sebagai orang ketiga dalam percintaan homo? Apakah kehadiran(perempuan, red)-nya dapat diabaikan?

Kamu pasti langsung marah ketika mengetahui seorang laki-laki tengah mati-matian mengejar-ngejar pacar kita dan pacar kita memberikan respon welcome. Wajar, seorang pacar tidak akan tinggal diam begitu saja melihat pacarnya akan direbut. Mengingat laki-laki (termasuk gay) dapat melakukan segala cara untuk mendapatkan yang diinginkan, maka sudah sepatutnya pula seorang pacar mati-matian mempertahankan status hubungan mereka. Sportifitas kemudian menjadi penyelesaian akhir persaingan ini. Siapa yang terus maju dan siapa yang harus mundur, masing-masing pihak harus menerima dengan lapang dada.

Formula penyelesaian masalah kemudian berubah ketika ada seorang perempuan mati-matian mengejar-ngejar pacar kita. Seharusnya kita tidak harus cemburu ketika pacar kita didekati oleh seorang perempuan. Akan tetapi, melihat SMS mesra dari sang perempuan yang ditujukan kepada pacar kita, telepon-telepon tidak penting dari sang perempuan yang terkadang mengganggu waktu bersama sang pacar, ataupun kiriman kebaikan (dalam bentuk makanan, pernak-pernik lucu, dan lain sebagainya) dari sang perempuan akhirnya mengganggu juga.

Perempuan adalah perempuan. Ia terkadang menggunakan kelemahannya untuk menjebak laki-laki agar tidak bisa berkata tidak. Luapan emosinya terkadang membuat laki-laki senang atau tidak harus mengikuti kemauannya. Bersyukurlah bagi Anda yang mempunyai pacar yang bisa bersikap tegas berkata tidak pada perempuan yang berusaha mendekatinya. Bagi Anda yang memiliki pacar yang welcome dengan flirting-an perempuan dan berkata pada Anda, "Kamu tidak harus cemburu. Toh aku tidak menyukai perempuan.", bersiap-siaplah menerima duri perempuan dalam daging percintaan homo Anda.

Kalau sudah begini, benarkah legenda agung tentang keindahan pertemanan gay dengan perempuan? We, don't think so.

Wednesday, April 02, 2008

PROOF OF LOVE

Ketika seorang laki-laki datang menyatakan cintanya dan kemudian kau pun mengiyakan untuk menjadi pacarnya, apakah sudah tidak diperlukan lagi pembuktian atas cinta yang telah dinyatakan di awal? Jawabannya: perlu, bahkan harus lebih kentara dari sebelumnya.

A well-known-fact: seorang laki-laki akan melakukan apa saja untuk meluluhkan hati laki-laki yang ditaksirnya. Entah itu sms mesra tiap pagi-siang-sore-malam, telepon remeh menanyakan sudah makan atau belum, kunjungan tanpa kenal halangan bahkan larut malam atau hujan sekalipun, serta mengiyakan segala yang diinginkan sang pujaan hati. Lalu ketika ia telah memenangkan hati pria dambaannya, tiba-tiba romantisme yang ia tunjukkan selama ini seolah raib. Kening sang pacar kemudian berkerut, "Kok begini?" Kebenaran cinta yang dulu dikumandangkan pun dipertanyakan. Di sinilah, kita perlu membuktikan bahwa cinta yang dulu ada akan selalu ada dan selamanya akan seperti itu.

Kesalahan terbesar seorang laki-laki dalam percintaan adalah merasa tidak harus menunjukkan rasa cintanya kepada pria yang dicintainya setiap saat. Dikiranya pernyataan cinta di awal hubungan dulu sudah cukup meng-counter kebutuhan kata cinta sepanjang hubungan mereka. Dikiranya waktu pertemuan pada hari-jam-durasi yang sama sudah dapat memenuhi kewajibannya sebagai pacar yang baik dan karenanya dia berhak mendapatkan trophy pacar terbaik tahun ini. Dikiranya sang pacar tidak membutuhkan cara lain untuk meyakinkan dirinya bahwa ia mencintai dan dicintai oleh orang yang benar.

Karena tidak semua pria dapat mendengar bisik lirih i love you, karena tidak semua pria dapat melihat pahatan namanya di hati sang pacar, karena tidak semua pria merasakan wajahnya senantiasa terpatri di otak sang pacar, maka seorang pria harus sering-sering menunjukkan (dengan barbagai cara) rasa cintanya.

Masalah kemudian muncul ketika sang pria sudah merasa melakukan segala cara untuk membuktikan cintanya sementara sang pacar tidak melihat itu sebagai sesuatu yang dapat membuktikan rasa cintanya. Berdua mereka pun hidup dalam alam romantisme masing-masing yang tidak akan pernah bertemu. Mengingat pengalaman romantisme masing-masing pria berbeda, sesuatu yang dianggap satu pria romantis belum tentu dianggap sama oleh pria lain. Di sinilah kemudian diperlukan komunikasi, empati, dan kompromi sebagai elemen yang tidak kalah penting (selain cinta) dalam sebuah hubungan percintaan.

Jadi, apa yang harus dilakukan seorang laki-laki untuk membuktikan cintanya dan hal itu dapat dilihat jelas oleh pacarnya? Ini adalah pertanyaan yang tidak cukup diselesaikan dengan opsi jawaban a, b, c, d, atau e. Satu yang menjadi sebuah patokan adalah sering-seringlah melakukan pembuktian cinta pada sang pacar dengan atau tanpa notifikasi sang pacar.

Kepada sang pacar, bukalah mata lebar-lebar. Mungkin suatu malam dia akan memberimu sebentuk hati dari kertas tissu nasi goreng, mungkin suatu pagi dia akan mengajakmu pergi ke perkebunan teh untuk menikmati waktu berdua, atau suatu saat dia berhenti di pinggir jalan dan memetik sembarang dua kuntum bunga yang kemudian diberikannya bunga itu kepadamu. Mungkin - sekali lagi mungkin - itu adalah caranya membuktikan isi hatinya kepadamu. Kamu tidak akan pernah tahu tindakan sepele apa lagi yang akan ia lakukan untuk membuktikan rasa cintanya. Ya, kita tidak akan pernah tahu. Hanya ketika hal itu terjadi, kita hanya bisa tersenyum dan mengucap terima kasih dan mungkin memberik kecup mesra di bibirnya.